Cara Mencerahkan Wajah Secara Alami dengan Susu

Cara mencerahkan wajah secara alami dengan susu – Wajah adalah cermin seseorang. Dari wajah kita bisa mengetahui karakter seseorang, bahkan kesehatannya pun bisa kita ketahui dari wajahnya. Anda pasti tidak ingin dikira orang sakit kan, karena memiliki wajah yang tidak bersemangat. Anda juga tidak mau kan dibilang lebih tua padahal umur anda masih muda gara-gara wajah yang tampak kusam serta berminyak. Pastinya tidak ingin, terutama untuk wanita yang memang selalu ingin tampil cantik. Apalagi di zaman sekarang, wanita cantik dipersepsikan sebagai wanita yang memiliki wajah putih bersih, cerah merona. Entah disadari atau tidak, kita telah hanyut dalam marketing produk meraka. 

Mencerahkan Wajah Secara Alami dengan Susu

Mencerahkan Wajah dengan Susu
Banyak sekali cara untuk memutihkan wajah serta mencerahkan wajah, seperti menggunakan berbagai merk pembersih wajah atau produk kecantikan lainnya yang banyak dijual bebas dipasaran dengan harga yag beragam tentunya. Namun jangan lupa anda juga harus berhatai-hati jika akan mebeli produk perawatan wajah. Karena tak sedikit terdapat produk-produk perawatan wajah yang telah melewati masa expired namun masih dijual, belum lagi maraknya para oknum-oknum yang tak bertanggung jawab yang mencoba memalsukan produk-produk tertentu agar mendapat keuntungan yang lebih. Namuh anda tak perlu risau, karena masih ada banyak tips perawatan untuk mencerahkan wajah anda,salah satunya dengan bahan alami. 

Salah satu bahan yang sering digunakan adalah susu. Iya susu, anda tahu susu kan ?. tahukah anda bahwa susu sering digunakan untuk perawatan wajah, khususnya untuk mencerahkan wajah. Susu dinilai sangat bermanfaat untuk perawatan kulit dan wajah. Sebuah mitos juga mengatakan bahwa Ratu Cleopatra, ratu Mesir kuno selalu rutin mandi susu untuk menjaga kecantikannya yang membuat banyak pria mampu tunduk karena kecantikannya.

Beberapa manfaat susu yang umum kita ketahui seperti menyehatkan tulang karena merupakan sumber kalsium. Susu juga mengandung kalsium, fosfor, zinc, vitamin, protein yang bermanfaat dan sangat dibutuhkan oleh tubuh kita. Dalam perkembangannya susu juga dibentuk sedemikian rupa agar lebih menarik dan banyak orang meminumnya. Namun bukan hanya itu saja manfat susu, susu ternyata juga bermanfaat untuk kecantikan dan perawatan wajah. Seperti, mencerahkan wajah, menyehatkan kulit, merawat kulit berminyak, menghilangkan kantung mata, menghaluskan kulit.

Lalu bagaimana caranya mencerahkan wajah dengan susu? Cara penggunaan susu untuk mencerahkan wajah tidaklah terlalu sulit. Mudah bahkan sangat mudah. Berikut ramuan masker susu untuk perawatan wajah anda.

Siapkan 2 sendok makan susu bubuk kemudian masukkan sedikit air hangat, agar bentuknya mengental, jangan terlalu cair. Kemudian siapkan pula satu sendok teh madu. Langkah pertama, bersihkan terlebih dahulu wajah dengan air hangat, kemudian campurkan susu dengan madu hingga tercampur sempurna. Selanjutnya aplikasikan masker susu dan madu ini secara merata keseluruh wajah. Tunggu hingga 10 menit kemudian bilas kembali hingga bersih. 

Bagaimana? Mudah bukan membuat masker susu dan madu untuk mencerahkan wajah. Jika anda tertarik, anda bisa mencobanya dirumah. Dibutuhkan kesabaran dalam melakukan perawatan alternatif dengan bahan alami. Karena waktu yang dibutuhkan lebih lama, namun lebih aman karena tidak menimbulkan efek samping. Jangan lupa bagikan arikel tips mencerahkan wajah dengan masker susu ini dengan teman lainnya agar lebih bermanfaat. Selain masker susu, anda juga bisa mengaplikasikan masker bengkoang untuk perawatan wajah anda. Selengkapnya baca disini